Peringatan Acara Puncak Harganas ke-28 Dilaksanakan di Kantor Dinas KB, PP dan PA Kab. Tulungagung

Bangga Kencana || Tulungagung – Dinas KB, PP dan PA Kabupaten Tulungagung gelar acara Peringatan Hari Keluarga Nasional ke-28 tahun 2021. Selasa (29/6/2021) di kantor Dinas KB, PP dan PA Tulungagung.
Hadir dalam acara, Kepala Dinas, Sekretaris, Kepala Bidang, Kepala Seksi, dan Karyawan Dinas KB, PP dan PA Kabupaten Tulungagung, serta para Penyuluh KB Se Kabupaten.
Kepala Dinas KB, PP, dan PA Kabupaten Tulungagung, Drs. Suparni, M.M., dalam sambutannya menerangkan bahwa tanggal 29 Juni telah di peringati sebagai Hari Keluarga Nasional sejak tahun 1993. Sesuai dengan Keputusan Presiden Nomor 39 Tahun 2O14 tentang Hari Keluarga Nasional, maka tanggal 29 Juni ditetapkan sebagai Hari Keluarga Nasional.
“Hari Keluarga diperingati oleh seluruh lapisan masyarakat baik unsur pemerintah, organisasi kemasyarakatan, dan para keluarga itu sendiri. Namun peringatan tahun ini berbeda dengan tahun sebelumnya karena kita dalam suasana prihatin menghadapi pandemi Wabah Covid 19. Oleh sebab itu, dalam pelaksanaan Hari Keluarga tahun ini, kita laksanakan dengan sederhana, namun memberikan manfaat langsung pada keluarga dan masyarakat, serta menginspirasi setiap keluarga untuk tetap menjaga semangat dalam upaya mewujudkan keluarga berkualitas,” terangnya.
“Pada tahun 2021 ini, kami bertekad untuk membangun cara dan semangat baru dalam membantu keluarga mewujudkan keluarga berkualitas, sesuai dengan tema sentral Harganas ke-28 tahun ini yaitu Keluarga Keren Cegah Stunting. Diharapkan dapat dijadikan sebagai pemicu bagi pengelola program Pembangunan Keluarga, Kependudukan Dan Keluarga Berencana (Bangga Kencana) bersama keluarga untuk dapat terus menerus meningkatkan ketahanan keluarganya sehingga mampu melahirkan generasi yang lebih baik,” urai Suparni.
Suparni berharap Program Bangga Kencana harus dapat berkontribusi terhadap upaya peningkatan kualitas manusia agar menjadi modal pembangunan yang memiliki daya saing dalam menghadapi bonus demografi serta menghadapi tatanan hidup baru akibat pandemi Covid-19. Bukan sebaliknya, malah menjadi beban pembangunan.
“Meskipun kita berada pada pasca pandemi Covid-19, pelayanan Program Bangga Kencana tetap hadir di Keluarga dengan memberikan pelayanan terbaik sesuai siklus usia reproduksi dan pendekatan siklus kehidupan, dengan tetap memperhatikan aspek protokol kesehatan pencegahan Covid-19,” terang Suparni.
Dalam peringatan Harganas ke-28, pemerintah Kabupaten Tulungagung mengadakan beberapa acara strategis yaitu kegiatan Pelayanan KB Serentak Sejuta Akseptor yang dilaksanakan mulai tanggal 1 hingga 24 Juni 2021.
“Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pesan bagi keluarga tentang kesiapan Pelayanan
Kontrasepsi untuk melayani kebutuhan Para Keluarga,” urainya.
Satu hal yang Istimewa di Harganas ke-28 bagi Kabupaten Tulungagung adalah diraihnya Penghargaan Manggala Karya Kencana (MKK) yang diberikan oleh Pemerintah Pusat melalui Badan Kependudukan Dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) kepada Bapak Bupati Tulungagung.
“Penghargaan ini diberikan karena Bapak Bupati karena yang mempunyai prestasi, komitmen, dukungan dan dharma baktinya yang besar serta kepemimpinannya dalam pelaksanaan Program Pembangunan Keluarga, Kependudukan, dan Keluarga Berencana di Kabupaten Tulungagung,” terang Suparni.
Diakhir sambutan Suparni berharap semoga Hari Keluarga Nasional Ke-28 ini dapat dijadikan daya ungkit bagi sinergitas antara Pengelola Program Bangga Kencana dengan Lintas Sektor dalam rangka membangun Kabupaten Tulungagung yang Ayem Tentrem Mulyo Lan Tinoto.
Kesempatan Berbeda, Kepala Perwakilan BKKBN Jawa Timur, Drs. Sukaryo Teguh Santoso, M.Pd., ikut bangga atas penghargaan MKK yang diberikan kepada Bupati Tulungagung . @red.