Nasional

BKKBN Jatim Resmikan “Bang Boyo Hebat” Menekan Angka Prevalensi Stunting Surabaya

BKKBN Jatim dan Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana meresmikan “Bang Boyo Hebat” Balai Orang Tua Suroboyo Hebat di 1.000

Drackzi, Surabaya – Jum’at (08/02/2024) 1.000 BKKBN Jatim dan Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana meresmikan “Bang Boyo Hebat” Balai Orang Tua Suroboyo Hebat di 1.000 Balai RW Kota Surabaya.bkkbn-jatim-resmikan-bang-boyo-hebat-menekan-angka-prevalensi-stunting-surabaya

Kegiatan ini dihadirili oleh seluruh stakeholder yang terlibat dalam pelaksanaan Sekolah orang Tua Hebat antara lain Ketua TP PKK, Ketua Tim Ketahanan Keluarga dan Pencegahan Stunting dari perwakilan BKKBN Prov. Jatim, Kepala Dinas P3AP2KB Kota Surabaya, Dinas Pendidikan, Pokja PAUD, UNAIR, UNESA, UNUSA, UBAYA dan UTS. Peresmian Bang Boyo Hebat ditujukan untuk menekan angka prevalensi stunting Surabaya menuju zero stunting.

“Stunting itu sebenarnya bukan hanya masalah gizi saja, tapi juga pola asuh yang sangat besar pengaruhnya. Mankanya, semua orang tua balita bisa ikut terlibat dalam SOTH ini” Kata Ketua TP PKK Kota Surabaya Rini Indriyani.

Menurut Rini Indriyani SOTH memberikan dampak positif bagi ibu, anak dan juga ayahnya. Ia mencotohkan salah satu warganya yang dulunya sering marah-marah dalam mendidik anaknya. Setelah mengikuti SOTH, ibu tersebut dapat mengontrol emosinya dan lebih sabar dalam mengasuh anaknya.bkkbn-jatim-resmikan-bang-boyo-hebat-menekan-angka-prevalensi-stunting-surabaya

Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Timur, Dra. Maria Ernawati MM, yang pada kesempatan ini diwakilkan oleh Ketua Tim KKPS Dra. Sofia Hanik, MM menyampaikan pula bahwa Pembangunan SDM Indonesia yang unggul, berkualitas dan berdaya saing dimulai dari Keluarga dan pembentukan karakter sejak usia dini didalam Keluarga.

Mengingat semakin pentingnya pembentukan karakter sejak dini dalam Keluarga khususnya Keluarga balita dan anak maka perlu dioptimalkan peningkatan pemahaman dan penerapan peran melalui “Sekolah Orang Tua Henat di Kelompok BKB”.

Pada kesempatan ini pula Sofia Hanik mengucapkan terimakasih kepada ketua TP PKK, perguruan tinggi dan semua stakeholder atas dukungannya dalam pelaksanaan Sekolah Orang Tua Hebat di Kota Surabaya.bkkbn-jatim-resmikan-bang-boyo-hebat-menekan-angka-prevalensi-stunting-surabaya

“Kami ucapkan terima kasih kepada Ibu Ketua TP PKK Kota Surabaya, Perguruan Tinggi dan seluruh pihak yang telah terlibat mendukung terlaksananya promosi 1000 HPK melalui pembentukan dan pelaksanaan Sekolah Orang Tua Hebat di Kota Surabaya ini, tetap kompak dan semangat demi generasi penerus yang sehat, cerdas, berkarakter dan berakhlak mulia” pungkasnya.

Setelah acara peresmian kegiatan dilanjutkan dengan Sosialisasi Pengelolaan SOTH dan materi Pengasuhan Balita yang disampaikan oleh Psikolog dan Penyuluh KB Kota Surabaya.@Red.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button