BKKBN Jatim Kukuhkan 115 Duta GenRe Desa di Nganjuk
Bangga Kencana II Nganjuk – Perwakilan BKKBN Jatim bersama dengan Dinas PPKB Kabupaten Nganjuk kembali menyelenggarakan Penguatan Program Pembangunan Keluarga bersama Mitra Kerja yang bertempat di Balai Desa Begadung Kecamatan Nganjuk.
Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Anggota Komisi IX DPR RI yang diwakili oleh Salik Ma’wal Murtadlo dan dihadiri langsung oleh Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Timur, Ibu Dra. Maria Ernawati, MM. Hadir pula dalam kegiatan ini Kepala Dinas PPKB Kabupaten Nganjuk, Ibu Dra. Widyasti Sidartini, M.Si beserta Kepala Desa Begadung, Setiyo Wicaksono, S.STP.
Dalam sambutannya, Wicak menyambut hangat kedatangan Perwakilan BKKBN Jatim dan Dinas PPKB Kabupaten Nganjuk di Desa Begadung. Wicak juga membahas tentang generasi milenial yang kehidupannya sibuk dengan media sosial karena lahir pada zaman perkembangan teknologi. Wicak berpesan kepada seluruh remaja untuk berpikir 2 sampai 3 kali sebelum mengambil keputusan.
Pada kegiatan ini juga dilakukan prosesi Pengukuhan Duta GenRe Desa se-Kabupaten Nganjuk sejumlah 115 orang dari berbagai desa di Kabupaten Nganjuk. Pembacaan naskah pengukuhan dilakukan oleh Kepala Dinas PPKB Nganjuk dengan didampingi Kepala Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Timur dan Anggota Komisi IX DPR RI yang diwakili oleh Pak Salik.
Dalam sambutan dan arahannya, Widyasti menyampaikan kepada seluruh Duta GenRe Desa yang dikukuhkan untuk mendalami dan mengimplementasikan Salam GenRe yang memuat substansi Triad KRR GenRe : Katakan tidak pada seks pra nikah, Katakan tidak pada pernikahan dini, dan Katakan tidak pada Napza. Widyasti berharap program BKKBN bisa menjadi program yang berkualitas dari hulu sampai hilir terutama pada remaja, termasuk dalam menangani masalah stunting.
“Kuncinya adalah pergaulan didasarkan pada iman dan takwa,” Ujar widyasti
Sejalan dengan hal tersebut, dalam arahan yang diberikan oleh Erna kepada seluruh remaja yang hadir, bahwa fokus saat ini adalah bagaimana kita bisa menyiapkan generasi berikutnya menjadi generasi yang unggul. Dan untuk itu, Erna menekankan bahwa perlu adanya kesiapan fisik dan jangan sampai ada remaja yang anemia.
“Untuk itu, kesiapan fisik menjadi kunci. Jangan ada kekurangan gizi, dan jangan sampai ada remaja yang anemia,” pesan Erna.
Tentu hal tersebut merupakan salah satu upaya dalam percepatan penurunan stunting. Duta GenRe Desa yang baru saja dikukuhkan perlu untuk menyikapi dengan mempersiapkan fisik, mempersiapkan mental, dan menyikapi teknologi dengan bijak. Pada dasarnya, program GenRe dihadirkan oleh BKKBN untuk hal tersebut.
Sementara Salik juga menyampaikan sambutannya sebelum membuka kegiatan bahwa Yahya Zaini selaku Anggota Komis IX DPR RI sangat mendukung program Banggakencana, termasuk yang berkaitan dengan para remaja. Disampaikan bahwa Yahya Zaini ingin para remaja bisa menyelesaikan pendidikan hingga pendidikan tinggi.
Peserta yang dihadirkan dalam kegiatan ini berjumlah 175 orang yang terdiri dari Duta GenRe Desa, COE PIK Remaja dan Insan GenRe serta Penyuluh KB di Kabupaten Nganjuk.
Setelah kegiatan resmi dibuka, peserta akan menerima 3 materi. Materi pertama adalah Program Generasi Berencana dalam Percepatan Penurunan Stunting dari Hulu yang akan disampaikan oleh Ketua Tim BKR Perwakilan BKKBN Provinsi Jawa Timur, Yuyun Evriana, SE. Materi kedua adalah Kebutuhan Gizi Remaja dalam pencegahan stunting yang disampaikan oleh Ahli Gizi, Pristiwantini, AMd. Gz dari Puskesmas Nganjuk. Sementara materi ketiga disampaikan oleh dr. Dilendras Kirmana Putri, Sp.OG., yaitu Kesehatan Reproduksi Remaja dalam Penurunan Stunting. Melalui ketiga materi tersebut diharap peserta memiliki pemahaman yang kuat terkait program pembangunan keluarga, termasuk pentingnya percepatan penurunan stunting.@Red.